Breaking News
light_mode

H Fausi, Teladan Bagi Kader dan Anak Muda NU

  • account_circle NU Pasuruan
  • calendar_month Jum, 15 Mar 2024
  • visibility 402
  • comment 0 komentar

Sukorejo, NU Pasuruan
Berpulangnya H Fausi pada Jumat (15/03/2024) dini hari, meninggalkan banyak kenangan serta warisan inspirasi bagi banyak kalangan. Mengingat almarhum tercatat aktif di beberapa organisasi, khususnya di Nahdlatul Ulama (NU).

Diantaranya pernah menjadi Ketua Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU) Kabupaten Pasuruan dan Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Salahuddin Pasuruan. Saat ini, almarhum masih menjadi Wakil Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pasuruan periode 2020-2025 dan menjadi Tim Perencanaan dan Pengembangan Institusi Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Pasuruan bersama jajaran guru besar dan praktisi pengembangan institusi.

Berikut kenangan dan warisan inspirasi almarhum yang dirasakan oleh kader dan anak-anak muda NU.

Ketua Pengurus Cabang (PC) Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) Kota Pasuruan Muhammad Iskandar Zulkarnain menyebutkan, almarhum adalah teladan anak muda NU di Kota Pasuruan dalam memberikan khidmah secara optimal kepada organisasi.

“Disela kesibukan Beliau, menjabat Kepala Kantor Kementrian Agama, baik di Lamongan maupun di Kota Probolinggo, hampir tidak pernah absen untuk hadir di agenda ‘Sabtu Ngantor Bareng’ PCNU Kota Pasuruan,” ungkapnya.

Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) itu menyatakan, berpulangnya almarhum seperti kehilangan satu teladan terbaik seorang kader dan santri hadratussyeikh di Kota Pasuruan.

“Beliau seperti memberikan pesan bahwa setiap pencapaian karir selalu diikuti dengan peningkatan kualitas dan kuantitas khidmah kepada NU. Beliau juga seperti berpesan bahwa apa yang beliau capai dari bawah hingga menjadi kepala kemenag adalah barokah dari NU, makanya tak pernah sekalipun surut dalam berkhidmah,” tutupnya.

Sementara itu, Wakil Ketua I STAI Salahuddin M Khoirul Lutfi menceritakan, perjumpaan dirinya dengan almarhum sewaktu menjadi mahasiswa di kampus milik PCNU Kabupaten Pasuruan itu.

“Saat beliau menjadi ketua STAI Salahuddin selalu mengakomodir mahasiswa. Kami di Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) terus dimintai masukan untuk pengembangan kemahasiswaan,” imbuhnya.

Mantan Ketua Umum PC PMII Pasuruan itu juga menyampaikan, ketika di PMII selalu dibantu dalam pemikiran, jaringan, dan pendanaan. Di tahun itu, almarhum mendapat Penghargaan Bintang Pergerakan yang diberikan langsung oleh pendiri PMII KH Nuril Huda di Masjid Muhammad Cheng Hoo, Pandaan.

“Beliau menginspirasi saya. Beliau sosok yang tegas, punya pola kerja cerdas dan ikhlas. Serta mampu terus melaju meski dengan kondisi seberat apapun,” pungkas Wakil Sekretaris PC Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Nahdlatul Ulama (Lakpesdam NU) Kabupaten Pasuruan tersebut.

Diketahui, kabar wafatnya H Fausi tersebar luas di WhatsApp dan media sosial. Dari akun resmi instagram PCNU Kota Pasuruan, flayer PCNU Kota Probolinggo, PCNU Kabupaten Pasuruan, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Kota Pasuruan, hingga Setia Hati Terate Cabang Kabupaten Pasuruan.

Penulis: Makhfud Syawaludin

  • Penulis: NU Pasuruan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anda Sarjana? Ayo Gabung ISNU Pasuruan

    Anda Sarjana? Ayo Gabung ISNU Pasuruan

    • calendar_month Rab, 24 Agu 2022
    • visibility 360
    • 0Komentar

    Gondangwetan, NU PasuruanGerak cepat, Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kabupaten Pasuruan membuka rekrutmen untuk kepengurusan mendatang, periode 2022-2026. Berkas pengajuan pengurus dapat dikirim paling lambat tanggal 31 Agustus 2022 dan cukup melalui WhatApp. Ketua Terpilih PC ISNU Kabupaten Pasuruan, Ahmad Adip Muhdi menjelaskan, terkait syarat menjadi pengurus harus membuat surat pernyataan bersedia […]

  • Sambut Ramadhan, JQHNU Pasuruan Gelar Khotmil Quran Serentak Bersama PAC

    Sambut Ramadhan, JQHNU Pasuruan Gelar Khotmil Quran Serentak Bersama PAC

    • calendar_month Sen, 4 Mar 2024
    • visibility 227
    • 0Komentar

    Winongan, NU Pasuruan Banyak sekali cara yang dilakukan oleh masyarakat untuk menyambut dan memuliakan bulan suci ramadhan. Diantaranya adalah Khotmil Qur’an Serentak yang akan dilakukan oleh Pimpinan Cabang (PC) Jam’iyyatul Qurro’ Wal Huffadh Nahdlatul Ulama (JQHNU) Kabupaten Pasuruan. “Ahad depan (10/03/2024), Khotmil Qur’an digelar serentak di setiap Pimpinan Anak Cabang (PAC) JQHNU di wilayah kerja […]

  • Ketua STIKES Ar Rahmah Minta ISNU Pasuruan Sosialisasi Pengalaman dan Program

    Ketua STIKES Ar Rahmah Minta ISNU Pasuruan Sosialisasi Pengalaman dan Program

    • calendar_month Rab, 30 Agu 2023
    • visibility 212
    • 0Komentar

    Gempol, NU PasuruanKetua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Ar Rahmah Mandiri Indonesia meminta Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kabupaten Pasuruan mensosialisikan tentang organisasi dan program kerja. Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMN) itu dipusatkan di Aula Kampus Stikes Ar Rahmah di Jalan Raya Gempol, Desa Carat, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, […]

  • Kisah Ummu al-Idzam dan Syair Yang Mendatangkan Hujan

    Kisah Ummu al-Idzam dan Syair Yang Mendatangkan Hujan

    • calendar_month Sel, 2 Mar 2021
    • visibility 390
    • 0Komentar

    Pada tahun 973 H, di sebuah wilayah yang disebut Mikhlâf as-Sulaymâni, saat ini merupakan daerah di Provinsi Jazan, Arab Saudi, telah mengalami kekeringan dan kegersangan yang begitu dahsyat. Masyarakatnya semakin kesulitan untuk mendapatkan air dan makanan. Saking sulitnya, akhirnya masyarakat mikhlaf as-Sulaymani membakar tulang-tulang binatang yang tersisa untuk dimakan sehingga bisa mempertahankan hidup. Berdasarkan itu, […]

  • Catat dan Ikuti, Istighotsah Jumat Mendatang di Masjid Al-Ula Tutur

    Catat dan Ikuti, Istighotsah Jumat Mendatang di Masjid Al-Ula Tutur

    • calendar_month Sen, 29 Agu 2022
    • visibility 204
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU Pasuruan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan secara rutin menggelar ‘Istighotsah Jumat Legi’. Jumat (02/09/2022) mendatang, akan dilaksanakan di Masjid Al-Ula, Desa Tlogosari, Kecamatan Tutur. Sekretaris PCNU, KH Saiful Anam Chalim mengundang, seluruh pengurus dan warga Nahdlatul Ulama (NU) untuk mengikuti ‘Istighotsah Rutin Jumat Legi’. Acara dimulai pukul 13.00 WIB. “Mari mendekatkan […]

  • NU Peduli Pasuruan Saluran Bantuan Nasi Bungkus Kepada Korban Banjir 

    NU Peduli Pasuruan Saluran Bantuan Nasi Bungkus Kepada Korban Banjir 

    • calendar_month Sen, 9 Des 2024
    • visibility 399
    • 0Komentar

    Rejoso, NU Pasuruan Hujan lebat di Kabupaten Pasuruan menyebabkan bencana banjir di beberapa kecamatan diantaranya adalah winongan, grati dan rejoso.  Merespon hal tersebut NU Peduli Kabupaten Pasuruan memberikan lima ribu nasi bungkus untuk diedarkan di beberapa kecamatan yang terdampak banjir. Adapaun banjir yang terjadi di Kabupaten Pasuruan sudah sejak Sabtu-Senin (7-9/12/2024). Kordinator NU Peduli Kabupaten […]

expand_less

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca