Breaking News
light_mode

PC GP Ansor NU Kab. Pasuruan Bantu PDP Yang Melakukan Isolasi Mandiri

  • account_circle BAM Yusuf
  • calendar_month Jum, 29 Mei 2020
  • visibility 193
  • comment 0 komentar

Setelah Kabupaten Pasuruan ditetapkannya sebagai daerah berzona Merah. Warga semakin waspada terhadap pandemi Covid-19. Namun, masih banyak warga yang kurang memiliki kesadaran akan penerapan protokol kesehatan seperti memakai masker saat keluar rumah dan mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun sebelum dan sesudah beraktifitas. Hal ini yang semakin mengkhawatirkan terhadap tingkat penyebaran virus ini.

Kamis (28/5) PC GP ANSOR Kabupaten Pasuruan melalui Ansor Peduli Covid-19 menyalurkan sumbangan kepada warga yang mengisolasi mandiri di Desa Branang Kecamatan Lekok. Hal ini dikarenakan salah satu warga di desa tersebut berstatus PDP beberapa hari yang lalu. Sumbangan tersebut berupa sembako, vitamin, APD dan berapa uang tali asih.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh kepala Desa Branang, Tim Satgas Covid-19 PCNU Kabupaten Pasuruan, tim medis kecamatan Lekok dan PC GP ANSOR Kabupaten Pasuruan.

H. Abdulloh Fahmi, selaku Bendahara PC GP ANSOR Kabupaten Pasuruan menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dari kepedulian Ansor terhadap para warga yang terdampak akibat wabah Covid-19, khusunya yang memiliki kesadaran dan melakukan isolasi mandiri.

“Kami mendengar keluhan warga dan akhirnya kami pun bergerak dan ini murni dari PC GP ANSOR Kabupaten Pasuruan,” ujar pria yang menjadi pengasuh Pondok Pesantren Assalam Pasuruan tersebut.

Selanjutnya, tim Satgas Covid-19 PCNU Kabupaten Pasuruan menegaskan bahwa selain memberikan bantuan kepada warga terdampak, PCNU juga memberikan edukasi tentang pencegahan Covid-19.

“Kami mengharapkan warga tetap sabar dan tidak memaksa anggota keluarga yang menjadi PDP dipaksa untuk pulang sebelum dapat izin dari rumah sakit,” ujar M. Rosidi selaku perwakilan anggota Satgas Covid-19 PCNU Kabupaten Pasuruan dalam kegiatan tersebut.

Dengan adanya bantuan tersebut, warga mengucapkan terima kasih atas kepedulian PC GP ANSOR. Hal ini di sampaikan kepala desa Branang saat penerimaan bantuan.

“Sebagai kepala desa saya ucapkan terima kasih pada PC ANSOR yang telah peduli terhadap warga kami. Semoga bantuan tersebut bermanfaat dan dapat meringankan penderitaan pasien yg terkena korona beserta keluarganya,” ujar Kosim.

Selain itu, Ia juga menambahkan semoga hal ini berhennti hanya di desa ini saja, sehingga tidak semakin merebak di seluruh wilayah kabupaten Pasuruan. Maka, Ia berharap agar warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah.

Kontributor: BAM Yusuf

Editor: Hilmi Masruri

  • Penulis: BAM Yusuf

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Melalui MDS Rijalul Ansor, Banser Perkuat Sinergi dengan Kepolisian

    Melalui MDS Rijalul Ansor, Banser Perkuat Sinergi dengan Kepolisian

    • calendar_month Ming, 30 Agu 2020
    • visibility 272
    • 0Komentar

    Kegiatan rutin Majelis Dzikir dan Sholawat (MDS) Rijalul Ansor NU Kabupaten Pasuruan kembali di gelar dan bertempat di Aula KH. A. Jufri Graha PCNU Kabupaten Pasuruan, Ponjentrek, Sabtu Malam (29/8/2020). Majelis Rijalul Ansor kali ini sangat istimewa, karena dihadiri oleh Kasatkorwil Banser Jawa Timur, yakni Gus Irsyad Yusuf dan Ketua MDS Rijalul Ansor Jawa Timur, […]

  • Respon Dinamika Demokrasi, UNU Pasuruan Gelar Doa Serta Ajak Civitas dan Generasi Muda Bijak Menyalurkan Aspirasi

    Respon Dinamika Demokrasi, UNU Pasuruan Gelar Doa Serta Ajak Civitas dan Generasi Muda Bijak Menyalurkan Aspirasi

    • calendar_month Rab, 3 Sep 2025
    • visibility 385
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU Pasuruan Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Pasuruan menggelar Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa secara hybrid pada Senin (01/09/2025). Acara itu sebagai respon atas situasi dan dinamika demokratisasi di Indonesia. Doa bersama dipusatkan di Lantai 1 Rektorat UNU Pasuruan, Kompleks Perkantoran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan, Desa Warungdowo, Kecamatan Pohjentrek. Doa bersama diikuti […]

  • Tata Pengelolaan Website Organisasi, PMII Pasuruan Gelar Workshop dan MoU

    Tata Pengelolaan Website Organisasi, PMII Pasuruan Gelar Workshop dan MoU

    • calendar_month Sen, 4 Sep 2023
    • visibility 226
    • 0Komentar

    Bangil, NU PasuruanPengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pasuruan menggelar Workshop Literasi Media di Stapa Center, Jalan Budi Luhur Nomor 71, Desa Sidowayah, Kecamatan Bangil, Sabtu-Ahad (2-3/9/2023). Pelaksana Kegiatan M Noer Ali Fikri menjelaskan, tujuan workshop agar peserta memiliki kecakapan literasi media. “Peserta mampu memfilter berita hingga menjadikan media sebagai instrumen gerakan PMII […]

  • H Machrus Solikin, Kader NU Pasuruan Sekaligus Pegiat Pertanian dan Lingkungan

    H Machrus Solikin, Kader NU Pasuruan Sekaligus Pegiat Pertanian dan Lingkungan

    • calendar_month Kam, 8 Des 2022
    • visibility 513
    • 0Komentar

    H Machrus Solikin, kader Nahdlatul Ulama (NU) yang sering kali hanya membawa tas totebag atau draw string bag dari karung goni atau bahkan kresek ketika menghadiri rapat, menjadi narasumber, hingga ketika berkeliling dunia. Setidaknya, lebih dari 30 Negara telah mengundangnya sebagai pembicara dan/atau peserta kegiatan dalam peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang pertanian […]

  • Ada Yang Istimewa di Kalender PCNU Kabupaten Pasuruan Tahun 2023. Ingin Tahu? Silahkan Unduh

    Ada Yang Istimewa di Kalender PCNU Kabupaten Pasuruan Tahun 2023. Ingin Tahu? Silahkan Unduh

    • calendar_month Jum, 27 Jan 2023
    • visibility 335
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU PasuruanSetiap tahun, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan menerbitkan kalender. Untuk Kalender Tahun 2023, disusun secara khusus untuk menyambut 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU). Wakil Sekretaris PCNU, Ustad Subadar menyampaikan, Kalender PCNU Kabupaten Pasuruan Tahun 2023 dirancang untuk menyambut 100 Tahun NU atau 1 Abad NU. “Dengan menampilkan foto Rais Syuriyah PCNU […]

  • Membaca Tantangan Industri Pengolahan Masa Pandemi, ITSNU Pasuruan Gelar Webinar Inovasi Kopi

    Membaca Tantangan Industri Pengolahan Masa Pandemi, ITSNU Pasuruan Gelar Webinar Inovasi Kopi

    • calendar_month Rab, 29 Jul 2020
    • visibility 212
    • 0Komentar

    Dalam masa pandemi COVID-19, berbagai sektor bisnis mengalami kelumpuhan bahkan berhenti. Termasuk dalam hal industri pengolahan kopi, khususnya dari sisi hilir, yakni pemilik kedai kopi dan kafe. Meskipun di beberapa daerah menunjukkan sisi hulu juga terdampak. Menyadari itu, Program Studi Teknologi Hasil Pertanian (Prodi THP) Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITSNU) Pasuruan mengelar webinar […]

expand_less

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca