Usai Terpilih, M Syukron: Ansor Grati Tunon Siap Semakin Eksis


Ketua Pimpinan Ranting (PR) Terpilih Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kelurahan Grati Tunon masa khidmat 2020-2022 M Syukron, berharap dalam kepengurusan yang akan datang dapat tercipta kerjasama yang semakin baik diantara sesama pengurus, semua anggota dan kader Ansor.

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.
“Kedepannya eksistensi gerakan Ansor Kelurahan Grati Tunon harus lebih efektif. Oleh karena itu, bagi semua pengurus yang terpilih diharapkan kerjasamamya. Sehingga dapat menjaga memelihara ukhuwah wathaniyyah di bawa Naungan Nahdlatul Ulama (NU),” ujarnya kepada NU Pasuruan, Selasa (11/5/2021).
Ia juga menjelaskan proses pemilihan Ketua Ranting itu dilakukan secara langsung dengan cara demokratis dalam kegiatan Rapat Anggota (Rapta) di Yayasan Roudlatul Muttaqin Lingkungan Kampung Baru Kelurahan Grati Tunon Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan pada hari Jum’at (7/5/2021).
“Peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut menulis nama calon yang dipilih pada kertas yang telah disediakan oleh panitia pelaksana. Muncul nama Sahabat Syukron, Sahabat Ghofur, Sahabat Afif dan Sahabat Jam’an. Alhamdulillah. Saya diberi kepercayaan,” imbuh pria asal Kampung Baru tersebut.
Kang Syukron, juga mengungkapkan pesan penting dari Ketua Ranting Domisoner Misbahul Munir kaitannya dengan strategi membangun loyalitas terhadap organisasi. Selain itu, juga menjelaskan tentang motivasi yang disampaikan oleh Wakil Ketua III Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Grati Ikhyak Ulumuddin tentang adanya barakah berkhidmat di Nahdlatul Ulama melalui Ansor.
“Yakinlah bahwa barokah itu ada. Barokah dari para Kiai-Kiai dan mu’assis Nahdlatul Ulama,” pungkasnya menirukan perkataan dari Ikhyak Ulumuddin.
Kontributor: Nuryanto
Editor: Makhfud Syawaludin
Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.