Peringati Harlah ke-96 NU, IPNU-IPPNU Yudharta Gelar Ngulas Film Sang Kiai

0

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Purwosari, NU Pasuruan
Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi (PKPT) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Universitas Yudharta Pasuruan (UYP) menggelar kegiatan Ngulas Film ‘Sang Kiai’ di Lantai Dua Kantin Kampus, Desa Sengonagung, Kecamatan Purwosari, Ahad (06/02/2022).

Ketua Pelaksana Muhammad Ghufron menyampaikan, alasan memilih dan pentingnya film ‘Sang Kiai’ bagi santri dan generasi muda saat ini.

“Film Sang Kiai menampilkan perjuangan Hadratussyaikh KH Hasyim Asy’ari dan para santri saat mempertahankan agama dan Indonesia dari para penjajah,” imbuhnya kepada NU Pasuruan, Selasa (08/02/2022).

Ia juga menjelaskan alur kegiatan. Setelah peserta nonton film, dibagi dalam beberapa kelompok untuk melakukan Forum Grup Discussion (FGD).

Baca Juga :   Yuk Ikut Majelis Rindu, Asyiknya Ngaji, Musik, dan Curhat

“Agar peserta dapat berlatih untuk aktif dan kritis dalam berpendapat. Utamanya mengenai peran dari para tokoh dalam film,” tuturnya.

Ghufron, sapaan akrabnya, berharap agar para kader IPNU IPPNU Yudharta dapat mengambil hikmah dari kegiatan Ngulas Film Sang Kyai ini.

“Dan yang terpenting nantinya kita dapat mengimplementasikannya dalam organisasi maupun kehidupan sehari-hari,” pungkasnya.

Untuk diketahui, kegiatan itu dilakukan dalam memperingati Hari Lahir (Harlah) ke-96 NU. Adapun tema yang diusung adalah ‘Solidaritas dalam Berkhidmat’. Dengan tujuann untuk meningkatkan kekompakan antar anggota organisasi serta meningkatkan semangat juang untuk NU dan Indonesia.

Baca Juga :   Dulu Rekanita, Sekarang Istri Tercinta

Penulis: Diana Alvia Safitri
Editor: Rahma Salsabila


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca