Breaking News
light_mode

Asnuter Pasuruan Perkuat Pemahaman Aswaja Pelajar Lewat Lomba Cerdas Cermat

  • account_circle Mokh Faisol
  • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
  • visibility 217
  • comment 0 komentar

Gondangwetan, NU Pasuruan

Pengurus Cabang (PC) Aswaja NU Center (Asnuter) Kabupaten Pasuruan menggelar Lomba Cerdas Cermat Ahlussunnah wal Jamaah di Pondok Pesantren Assholach, Kejeron, Kecamatan Gondangwetan, Ahad (19/10/2025).

Kegiatan ini diikuti oleh pelajar dan santri se-Pasuruan Raya dengan semangat memperkuat pemahaman terhadap nilai-nilai Aswaja An-Nahdliyah di kalangan generasi muda.

Ketua PC Aswaja NU Center Kabupaten Pasuruan, Gus Luthfi Hakim, menyampaikan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah menggugah semangat para pelajar agar semakin mencintai dan memahami ajaran Aswaja. Sekarang ini banyak serangan pemikiran yang menyimpang, maka kegiatan ini menjadi bagian dari upaya menguatkan keyakinan dan menjaga ajaran Aswaja

“Motivasi utama kami mengadakan lomba ini tidak lain untuk menggugah semangat pelajar se-Pasuruan Raya agar semakin tinggi rasa cinta dan pemahaman terhadap Aswaja,” ungkapnya.

Gus Luthfi juga menjelaskan bahwa sejak awal berdiri, PC Aswaja NU Center Kabupaten Pasuruan selalu menghadirkan program-program baru setiap tahun dari seluruh tingkatan mulai dari menulis aswaja hingga film pendek

“Tahun lalu kami adakan lomba nasional membuat syair pujian untuk Nahdlatul Ulama. Tahun ini kami selenggarakan lomba cerdas cermat Aswaja,” terangnya.

Dirinya berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi syiar dakwah Aswaja sekaligus sarana menanamkan kecintaan kepada para ulama dan pendiri NU. Mudah-mudahan kita semua mendapat barokah, dan kelak di akhirat bisa berkumpul bersama Hadratussyaikh KH Hasyim Asy’ari.

“Mudah mudahan kita bisa di kumpulkan dengan para ulama ketika di padang makhsyar,” terangnya.

Sementara itu, Bendahara PCNU Kabupaten Pasuruan, Gus Nurul Anwar, memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia menilai, Aswaja NU Center merupakan salah satu “pasukan elit” di lingkungan NU yang memiliki peran penting dalam menjaga kemurnian ajaran Islam Ahlussunnah wal Jamaah.

“Aswaja NU Center ini bisa dibilang pasukan elit, bersama lembaga-lembaga lain seperti LBM dan Lembaga Dakwah. Mereka ini garda depan dalam melawan pemikiran-pemikiran yang tidak sesuai dengan Aswaja,” jelasnya.

Menurutnya, tantangan dakwah di era media sosial menuntut kader NU untuk aktif melawan penyebaran paham-paham yang menyesatkan karena saat ini zamannya media sosial. Kita butuh kader yang siap melawan pemikiran yang menyeleweng, bukan dengan kebencian.

” Tetapi dengan argumentasi dan keilmuan. Karena Indonesia yang damai ini tidak lepas dari barokah Islam Ahlussunnah wal Jamaah,” tegasnya.

Ia berharap para peserta lomba dapat menjadi calon ulama dan pemimpin masa depan yang tetap berpegang pada nilai-nilai Aswaja.

“Saya yakin, dari kalian akan lahir ulama besar dan pemimpin umat di masa depan,” pungkasnya.

  • Penulis: Mokh Faisol

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berikut Dua Tugas Guru Menurut KH Imron Mutamakkin

    Berikut Dua Tugas Guru Menurut KH Imron Mutamakkin

    • calendar_month Sen, 2 Des 2024
    • visibility 672
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU Pasuruan Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan KH Imron Mutamakkin mengatakan, tugas utama seorang guru bukan hanya mengajarkan ilmu pengetahuan tetapi juga mengajak murid untuk mencintai ilmu. Hal itu diungkapkan pada saat Bimtek Pengembangan Menejemen Madrasah Diniyah di rumah inovasi LP Ma’arif NU Kabupaten Pasuruan, Ahad (1/12/2024). “Terus ajak murid muridmu […]

  • Puncak Satu Abad NU Pasuruan, KH Imron Mutamakkin Ajak Warga NU Jaga Kekompakan dan Warisan Perjuangan

    Puncak Satu Abad NU Pasuruan, KH Imron Mutamakkin Ajak Warga NU Jaga Kekompakan dan Warisan Perjuangan

    • calendar_month Sen, 3 Nov 2025
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU Pasuruan Puncak peringatan Satu Abad Nahdlatul Ulama (NU) Pasuruan berlangsung khidmat di area Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Pasuruan, Kamis (30/10/2025). Kegiatan ini digelar oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan bersama Majelis Syubanul Muslimin, dan dihadiri ribuan warga nahdliyin dari berbagai wilayah. Ketua PCNU Kabupaten Pasuruan, KH Imron Mutamakkin, dalam sambutannya menegaskan […]

  • Semarakkan Program Selama Ramadhan, NU Pasuruan Briefing Menulis Berita

    Semarakkan Program Selama Ramadhan, NU Pasuruan Briefing Menulis Berita

    • calendar_month Sab, 1 Mar 2025
    • visibility 290
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU Pasuruan Kelompok Kerja (Pokja) Ramadhan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan menggelar Briefing Menulis Berita Ramadhan 1446 H di Ruang Rapat Lantai 2 Graha NU Pasuruan, Desa Warungdowo, Kecamatan Pohjentrek, Jumat (28/02/2025). Ketua Pokja Ramadhan Gus H Abdul Ghofur berharap, semua kegiatan yang dilakukan oleh pengurus NU, Badan Otonom (Banom), dan lembaga […]

  • Mahasiswa ITSNU Pasuruan Ajak Anak-Anak Pesisir Semangat Belajar Hingga Kuliah

    Mahasiswa ITSNU Pasuruan Ajak Anak-Anak Pesisir Semangat Belajar Hingga Kuliah

    • calendar_month Kam, 10 Feb 2022
    • visibility 177
    • 0Komentar

    Kraton, NU PasuruanMahasiswa Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITSNU) Pasuruan yang tergabung dalam Kelompok 12 Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) membantu peningkatan kemampuan membaca, menulis, dan menghitung anak-anak pesisir di Desa Kalirejo, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan. Penanggung jawab kegiatan Maria Zulfa menjelaskan, kegiatan itu sebagai bentuk motivasi dan dukungan kepada anak-anak usia sekolah agar […]

  • Kantor Lama Sering Kebanjiran, MWCNU Rejoso Bangun Kantor Baru

    Kantor Lama Sering Kebanjiran, MWCNU Rejoso Bangun Kantor Baru

    • calendar_month Sel, 27 Des 2022
    • visibility 468
    • 0Komentar

    Rejoso, NU PasuruanMajelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Rejoso, Kabupaten Pasuruan, melaksanakan peletakan batu pertama pemmbangunan kantor MWCNU setempat, Ahad (25/12/2022). Kantor MWCNU Rejoso dibangun di Dusun Lirboyo, Desa Rejosolor, Kecamatan Rejoso. Ketua MWCNU Rejoso KH Lutfi Adnan menyebutkan, lokasi kantor cukup terjangkau bagi jamaah dan jamiyyah Nahdlatul Ulama (NU) di Kecamatan Rejoso. “Alhamdulillah. Mohon […]

  • Wujudkan Koherensi Jenjang Kaderisasi Banom, NU Pasuruan Gelar ToT

    Wujudkan Koherensi Jenjang Kaderisasi Banom, NU Pasuruan Gelar ToT

    • calendar_month Sen, 28 Agu 2023
    • visibility 240
    • 1Komentar

    Purwosari, NU PasuruanPengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan berkomitmen untuk membangun koherensi jenjang kaderisasi dari Badan Otonom (Banom). Hal itu dibuktikan dengan digelar Training of Trainer (ToT) Aswaja dan Ke-NU-an di di Arjuno Agro Technopark, Dusun Kucur, Desa Sumberrejo, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Jumat -Ahad (25-27/08/2023). “Materi Aswaja dan Ke-NU-an dari IPNU, IPPNU, GP […]

expand_less

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca