Breaking News
light_mode

Meningkat dan Terbanyak, Riset Dosen ITSNU Pasuruan Lolos Pendanaan Kemendikbudristek

  • calendar_month Ming, 16 Jul 2023
  • visibility 312
  • comment 0 komentar

Pohjentrek, NU Pasuruan

Lima Dosen di Fakultas Teknik (FT) Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITSNU) Pasuruan lolos Penerimaan Proposal Penelitian Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) tahun 2023.

“Alhamdulillah. Tahun ini yang lolos berjumlah lima proposal. Meningkat dari tahun lalu yang lolos hanya dua,” imbuhny Dekan FT ITSNU Pasuruan Fahimatul Ulya kepada NU Pasuruan, Ahad (16/7/2023).

Dirinya juga menyampaikan, perihal komitmen ITSNU Pasuruan dalam membangun daerah melalui berbagai kegiatan pembelajaran, penelitian, pengabdian masyarakat, hingga bakti sosial.

“Kami juga terus menjalin kerja sama untuk memaksimalkan dampak program upaya percepatan dalam pembangunan daerah di kabupaten dan Kota Pasuruan,” ujar Alumnus Universitas Gadjah Madha (UGM) itu.

Untuk diketahui, ITSNU Pasuruan memiliki tujuh Program Studi (Prodi). Yakni Prodi Teknik Industri, Prodi Teknik Kimia, Prodi Teknologi Hasil Pertanian, Prodi Pendidikan Biologi, Prodi Pendidikan Fisika, Prodi Pendidikan Matematika, dan Prodi Desain Komunikasi Visual.

ITSNU Menjadi Penerima Pendanaan Proposal Terbanyak di Pasuruan

ITSNU Pasuruan berhasil memperoleh lima (5) proposal penelitian yang didanai oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Menjadi kampus penerima pendanaan riset terbanyak di Kabupaten dan Kota Pasuruan.

“Terbanyak di Kabupaten dan Kota Pasuruan. Beberapa kampus hanya mendapatkan satu (1) hingga tiga (3) proposal saja yang didanai,” ujar perempuan yang akrab disapa Bu Fahim itu.

Berikut 5 judul proposal:

  1. Peningkatan Protein Dendeng Daun Ubi Kayu melalui Proses Fermentasi menggunakan Sacharomyces cerevisiae dan Rhizopus oryzae. Proposal ini disusun oleh Anis Nurhayati, Dosen Teknologi Hasil Pertanian;
  2. Pemanfaatan TOGA (Tanaman Obat Keluarga) sebagai Kombucha untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Pasca Pandemi Covid-19. Proposal ini disusun oleh Yunita Khilyatun Nisak, Dosen Teknologi Hasil Pertanian;
  3. Standard Operation Procedure untuk Laundry Industry dengan mempertimbangkan Thaharah dari najis serta kajiannya dalam perspektif ekonomi. Proposal ini disusun oleh Asri Amalia Muti, Dosen Teknik Industri;
  4. Pengembangan Skin Barrier Sunscreen (SBS) dari Nanopartikel Lignin Berbasis Sabut Kelapa dengan Metode Ekstraksi dan pH Shifting Sebagai Material Anti UV Berlabel BPOM. Proposal ini disusun oleh Diana Novita Sari, Dosen Teknik Kimia;
  5. Potensi Minyak Dedak Padi (Rice Bran Oil) menjadi edible oil dengan ekstrak dan deasidifikasi bertahap sebagai subtitusi minyak kelapa sawit. Proposal ini disusun oleh Rosada Yulianti Naulina, Dosen Teknik Kimia.

Penulis: Makhfud Syawaludin

  • Penulis: NU Pasuruan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • NU Pasuruan Perkuat Wawasan Kebangsaan dengan Ziarah Makam Rais Aam

    NU Pasuruan Perkuat Wawasan Kebangsaan dengan Ziarah Makam Rais Aam

    • calendar_month Sel, 29 Nov 2022
    • visibility 282
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU PasuruanPengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan menggelar Ziarah Makam Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di wilayah Jawa Timur, Selasa (29/11/2022). Rute ziarah dimulai di maqbarah KH A Wahab Chasbullah, KH Bisri Syansuri, dan KH Hasyim Asy’ari di Jombang. Kemudian menuju maqbarah KH Ahmad Shidiq di Kediri. Selanjutnya ditutup berziarah ke […]

  • Mulai Hari Ini, NU Pasuruan Dampingi Pondok Ramadhan SMAN SMKN se Kabupaten Pasuruan

    Mulai Hari Ini, NU Pasuruan Dampingi Pondok Ramadhan SMAN SMKN se Kabupaten Pasuruan

    • calendar_month Sen, 18 Apr 2022
    • visibility 207
    • 0Komentar

    Tutur, NU Pasuruan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan dan Bangil bersama Pemerintah menyelenggarakan Pondok Ramadhan di SMAN dan SMKN se Kabupaten Pasuruan secara serentak, Senin (18/04/2022). Wakil Sekretaris PCNU Kabupaten Pasuruan Ustadz Suadi menjelaskan, Tim PCNU bertugas menyusun dan materi Pondok Ramadhan. Materi meliputi penguatan praktik ibadah, Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja) An-Nahdliyah, serta […]

  • Innalillahi, KH M Thohir Shihab Rais MWCNU Tutur Wafat

    Innalillahi, KH M Thohir Shihab Rais MWCNU Tutur Wafat

    • calendar_month Sab, 23 Apr 2022
    • visibility 234
    • 0Komentar

    Tutur, NU Pasuruan Masyarakat dan Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Tutur berduka. Musababnya, KH M Thohir Shihab, Rais Syuriyah MWCNU Tutur dan Pembina Yayasan Al-Ikhlas, Desa Andonosari, wafat pada Sabtu (23/04/2022). Sekretaris MWCNU Tutur Ustadz Khoirul Anwar, membenarkan kabar itu. Kiai Thohir Shihab meninggal sekitar pukul 08.30 WIB di Rumah Sakit Prima […]

  • Lebaran, Ranting NU Jarangan Jaga Penyeberangan di Lintasan Kereta Api Tanpa Palang Pintu

    Lebaran, Ranting NU Jarangan Jaga Penyeberangan di Lintasan Kereta Api Tanpa Palang Pintu

    • calendar_month Sen, 24 Apr 2023
    • visibility 165
    • 0Komentar

    Rejoso, NU PasuruanBersilaturahmi kepada keluarga, tetangga, saudara, guru, kiai ibu nyai, dan teman menjadi salah satu tradisi dan agenda utama di hari raya Idul Fitri. Salah satu agenda utama lainnya mudik, yakni pulang kampung. Sehingga wajar, lalu lintas jalan raya menjadi padat. Merespon itu, Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Jarangan, Mejelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama […]

  • Siap Mengabdi di 100 Desa, Peserta KKN TAHAN COVID-19 STAIS Pasuruan Resmi Dilepaskan Kemendes

    Siap Mengabdi di 100 Desa, Peserta KKN TAHAN COVID-19 STAIS Pasuruan Resmi Dilepaskan Kemendes

    • calendar_month Sel, 28 Jul 2020
    • visibility 180
    • 0Komentar

    Dalam situasi pandemi, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin (STAIS) Pasuruan telah mendesain konsep Kuliah Kerja Nyata Kuat dan Handal Hadapi Pandemi COVID-19, disingkat menjadi KKN TAHAN COVID-19. Senin (27/7/2020), sebanyak 124 peserta KKN yang tersebar di 100 Desa, resmi dilepaskan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi Republik […]

  • Cegah Tanah Longsor, Mahasiswa UNU STAIS Pasuruan Tanam Seratus Pohon

    Cegah Tanah Longsor, Mahasiswa UNU STAIS Pasuruan Tanam Seratus Pohon

    • calendar_month Sel, 19 Sep 2023
    • visibility 179
    • 0Komentar

    Tutur, NU Pasuruan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Kolaboratif (KKN-K) Universitas Nahdaltul Ulama (UNU) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Salahuddin Pasuruan mengelar seratus tanam pohon di Desa Kayukebek, Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan, Selasa (29/08/2023) Ketua kelompak 1 M Nabil Hafidz mengatakan, kegiatan yang bertujuan untuk mengurangi dampak tanah longsor di dusun taman karena hasil dari BNPB […]

expand_less

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca