Pesantren Al-Yasini Pasuruan Membagikan Ribuan Paket Daging Kurban Kepada Warga Sekitar
Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.
Wonorejo, NU Pasuruan
Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasini (PPTA), Desa Sambisirah, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan, kembali menyembelih dan membagikan hewan kurban. Untuk tahun ini menyembelih 6 ekor Sapi dan 19 ekor Kambing.
Penyembelihan dilaksanakan dua hari berturut-turut dari hari Kamis setalah sholat Idul Adha (29/6/2023). Yakni sebanyak 1 ekor Sapi dan 10 ekor Kambing. Sedangkan di hari Jumat (30/6/2023), 5 ekor sapi dan 9 kambing.
Ketua Panitia Kurban PPTA Rizal Muhaimin menyampaikan, ribuan paket daging kurban akan disalurkan kepada masyarakat sekitar pondok pesantren. Beberapa dibuat makan bersama oleh para santri.
“Setalah penyembelihan ini, panitia akan membagikan daging kurban kepada masyarakat sekitar. Nantinya juga akan ada daging yang dimasak khusus para santri,” ujarnya kepada NU Pasuruan, Ahad (2/7/2023).
Dirinya juga menceritakan, penyembelihan kurban memberikan kesan tersendiri kepada para santri. Yakni dapat melihat secara langsung proses penyembelihan kurban.
“Hal ini juga menambah pengetahuan tentang tata cara penyembelihan hewan secara sah dan baik,” imbuhnya.
Lulusan Sarjana Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Sekolah Tinggi Agalam Islam Al-Yasini itu berharap, momentum Idul Adha dapat menjadi jalan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.
“Terima kasih kepada semua para donatur dan simpatisan. Semoga kurbannya diterima oleh Allah SWT dan mampu menambah kedekatan kita kepada Allah SWT,” tandasnya.
Sementara itu, Relawan Kurban Badrus Sholeh menyampaikan, kesan pertamanya menjadi sukarelawan dalam pemotongan hewan kurban di pondok.
“Dirinya merasa angat senang sudah bisa membantu. Apalagi sekaligus mendapatkan pengalaman baru tentang cara penyembelihan hingga pemotongan daging yang baik,” kesannya.
Penulis: Fathur Rozak
Editor: Makhfud Syawaludin
Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan
Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.