Breaking News
light_mode
Trending Tags

Ulas Sumber Daya Strategis di SMK Se Jatim, Wakil Rektor UNU Pasuruan Raih Gelar Doktor

  • account_circle Makhfud Syawaludin
  • calendar_month Sel, 14 Mei 2024
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

Pohjentrek, NU Pasuruan

Wakil Rektor 3 Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Pasuruan Amidatus Sholihat Jamil berhasil menyelesaikan gelar doktor di Universitas Negeri Malang (UM). Dirinya mengikuti Prosesi Wisuda UM ke-124 di Graha Cakrawala, kompleks kampus setempat, Sabtu (11/05/2024).

โ€œAlhamdulillah. 4 tahun kuliah S3 sambil hamil, melahirkan dan menyusui anak,โ€ ujarnya kepada NU Pasuruan, Selasa (14/05/2024).

Mantan Ketua Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Pasuruan itu, menyelesaikan disertasi dengan judul โ€œModel Hubungan Sumberdaya Strategis, Adaptabilitas pada Dinamika Lingkungan, dan Implementasi Manajemen Berbasis Sekolah terhadap Daya Saing SMKโ€. Untuk unit analisisnya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri dan Swasta se-Jawa Timur.

โ€œTemuan disertasi saya, Sumber Daya Strategis (SDS) berpengaruh positif dan signifikan terhadap adaptabilitas pada dinamika lingkungan dan daya saing. Sehingga semakin baik SDS sekolah, semakin baik pula adaptasi terhadap dinamika lingkungan dan daya saing sekolah,โ€ imbuhnya.

Senada dengan itu, SDS berpengaruh positif dan signifikan terhadap Implementasi Manajemen Berbasis Sekolah (MBS). Kemudian adaptabilitas pada dinamika lingkungan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Implementasi MBS.

โ€œAdapun Adaptibilitas pada dinamika lingkungan berpengaruh positif tidak signifikan terhadap daya saing. Artinya memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan secara langsung terhadap daya saing,โ€ kata Ketua Yayasan Darut Tarbiyah Wal Iftaa Pasuruan itu.

โ€œBisa dibilang selesai sudah masa perkuliahan saya. Tapi tidak tahu juga kalau nantinya ingin kuliah lagi,โ€ tutup mantan Sekretaris Pimpinan Wilayah (PW) IPPNU Jawa Timur tersebut.

Untuk diketahui, SDS adalah penguasaan sumber daya agar sejalan dengan penerapan strategi-strategi dalam rangka meningkatkan posisi bersaing untuk mewujudkan pencapaian kinerja usaha atau organisasi secara optimal. Sedangkan untuk indikator SDS diantaranya ketersediaan sumber daya fisik, pengelolaan sumber daya organisasi, pengelolaan sumber daya keuangan, pengelolaan sumber daya manusia, hingga penguasaan sumber daya teknologi.

Penulis: Makhfud Syawaludin

  • Penulis: Makhfud Syawaludin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ngaji Muharraman KGSKR GUSDURian Pasuruan, Baca Puisi Gus Mus

    • calendar_month Sab, 7 Sep 2019
    • account_circle NU Pasuruan
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Kegiatan Ngaji Muharraman yang dilaksanakan oleh Komunitas Gitu Saja Kok Repot (KGSKR) GUSDURian Pasuruan, Jumat (6/9/2019), bertempat di Aula SMAN 1 Bangil, dalam sesi pembacaan puisi, membacakan puisi karya KH. A. Mustofa Bisri, yang berjudul “Selamat Tahun Baru Kawan”. Adapun yang membaca puisi tersebut adalah Dita Febrianti, siswi SMAN 1 Purwosari. Berikut puisi tersebut: Selamat […]

  • 30 PTNU se-Jatim Belajar Pengurusan HKI di ITS NU Pasuruan

    • calendar_month Ming, 24 Feb 2019
    • account_circle NU Pasuruan
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITS NU) Pasuruan bekerjasama dengan Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU) Jawa Timur menyelenggarakan Pelatihan Pengurusan dan Perbuatan Karya HKI (Hak Kekayaan Intelektual) bertempat di Gedung ITS NU Pasuruan, Sabtu, (23/2/2019). Acara tersebut dihadiri oleh Abu Amar, M.Si (Rektor ITSNU Pasuruan), Nur Lina Safitri (Ketua LPPM ITSNU Pasuruan, H. […]

  • Sekrtaris LTNNU Pasuruan, Fasilitator UMKM Ditunjuk PP GP Ansor

    Sekrtaris LTNNU Pasuruan, Fasilitator UMKM Ditunjuk PP GP Ansor

    • calendar_month Kam, 13 Jun 2024
    • account_circle NU Pasuruan
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Pohjentrek, NU Pasuruan Muhammad Fahrizal Yusuf kader Ansor Pasuruan yang masuk dalam jajaran Pengurus Pusat PP GP Ansor masa khidmat 2024-2029. Ia merupakan Sekrtaris Pengurus Cabang (PC) Lembaga Taklif Wan Nasr Nahdlatul Ulama (LTNNU) Kabupaten Pasuruan. Fahri sapaan akrabnya mengatakan, sebelum di amanahi sebagai anggota bidang pengembangan UMKM dan Koperasi, saya hanya fasilitator bagi UMKM […]

  • Di PKD ke-XX, PMII Ngalah Berkomitmen Cetak Kader Loyalis Kemanusiaan

    Di PKD ke-XX, PMII Ngalah Berkomitmen Cetak Kader Loyalis Kemanusiaan

    • calendar_month Sel, 5 Jul 2022
    • account_circle NU Pasuruan
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Pandaan, NU Pasuruan Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Ngalah Universitas Yudharta Pasuruan (UYP) menggelar Pelatihan Kader Dasar (PKD) ke-XX di Pondok Pesantren Nurul Jadid, Dusun Kemlandingan, Desa Wedoro, Kecamatan Pandaan, Kamis-Ahad (30/06-03/07/2022). Ketua Pelaksana Rere Ryan Tonio menyampaikan, harapan mengusung tema pelatihan “Orang Alim adalah Orang Yang Mengamalkan Ilmunya”. โ€œMelahirkan kader yang […]

  • HSN 2018: PCNU Pasuruan Instruksikan Pembacaan 1 Juta Sholawat Nariyah

    • calendar_month Jum, 19 Okt 2018
    • account_circle NU Pasuruan
    • visibility 3
    • 2Komentar

    INSTRUKSI PEMBACAAN SHOLAWAT NARIYAH Yth: 1. Pengurus MWC NU 2. Pengurus Ranting NU 3. Pengurus Pondok Pesantren di Lingkungan PC. RMI NU Kab. pasuruan 4. Pimpinan Lembaga Pendidikan di Lingkungan PC LP. Maโ€™arif NU Kab. Pasuruan Assalamuโ€™alaikum Wr. Wb. Salam silaturrahim disampaikan teriring doa semoga kita senantiasa dalam maโ€™unah dan hidayah Allah swt. Dalam rangka […]

  • Memastikan Integritas Penyelenggaraan Pemilu, Mempertahankan Dasar Demokrasi

    Memastikan Integritas Penyelenggaraan Pemilu, Mempertahankan Dasar Demokrasi

    • calendar_month Sel, 30 Mei 2023
    • account_circle NU Pasuruan
    • visibility 54
    • 0Komentar

    Pemilihan umum merupakan pilar fundamental dalam sistem demokrasi, di mana rakyat memiliki hak untuk memilih pemimpin dan menentukan arah kebijakan negara. Integritas penyelenggaraan pemilu menjadi kunci utama untuk menjaga kepercayaan publik, keadilan, dan keabsahan hasil pemilihan. Dalam konteks ini, integritas pemilu mengacu pada proses yang adil, transparan, bebas dari manipulasi, dan menghormati hak-hak dasar setiap […]

expand_less

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca