Sakoma NU Pasuruan Gelar Kursus Pembina Pramuka Tingkat Penggalang

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Pohjentrek NU Pasuruan

Pengurus Cabang (PC) Satuan Komunitas Pramuka Ma’arif (Sakoma) NU Kabupaten Pasuruan menggelar kursus pembina Pramuka mahir dan lanjutkan tingkat penggalang di gedung PCNU Kabupaten Pasuruan, Senin (26/08/2024).

Ketua PC LP Ma’arif NU Kabupaten Pasuruan Ahmad Farid mengatakan, sakoma merupakan kepanduan dari LP Ma’arif NU seperti halnya pramuka namun perbedaannya ada materi ke Aswajan ke NU an dan ke sakoma an.

“Ciri khas dari sakoma NU terdapat logo bintang sembilan di atas tunas kelapa,” ujarnya.

Setiap lembaga pendidikan LP Ma’arif NU Kabupaten Pasuruan wajib membentuk sakoma karena ini dalam naungan NU. Maka dari itu pembinanya harus di bekali untuk menyampaikan kepada murid muridnya.

Baca Juga :   10.000 Santri Madin Kecamatan Grati Ikut Pawai Ta'aruf Tahun Baru 1441 H

“Pembina sakoma NU harus menyampaikan materi kesakamoan kepada muridnya muridnya ketika pulang nanti,” tambahnya.

Menurutnya pembina sakoma NU merupakan agen keaswajan dan ke NU an di kepanduan pramaka yang nantinya membimbing siswa siswi.

“Misi dari Sakmoma adalah mengajarkan Aswaja ke NU an kepada siswa siswi sehingga dapat berguna di masyarakat,” paparnya.

Sementara Ketua Sakmoma NU Kabupaten Pasuruan M Kurdi mengatakan, kursus pembina pramuka mahir dan lanjutkan tingkat penggalang merupakan program prioritas Sakmoma NU Kabupaten Pasuruan.

“Berdasarkan keputusan hasil raker LP Ma’arif NU kursus pembina pramuka harus di laksanakan untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas SDM,” imbuhnya.

Dirinya menambahkan para peserta untuk mengikuti kegiatan ini yang berlangsung satu minggu dengan materi materi yang sudah disiapkan oleh panitia.

Baca Juga :   Jaring Siswa Madrasah Berprestasi, Ma'arif NU Pasuruan Gelar Kompetisi Mapel MIPA

“Mohon untuk mengikuti kegiatan ini dengan betul karena ini adalah bekal untuk di lembaganya masing-masing,” tutupnya.

Penulis : Mokh Faisol


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca