Halalbihalal Santri Sidogiri, Pesan Gus Labib: Rendah Hati Adalah Kunci Mencari Ilmu
Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.
Pondok Pesantren Sidogiri Syaikhona Kholil sukses gelar Halalbihalal Asatidz dan Para Santri, Sabtu (29/6/2019) di Pondok Pesantren Sidogiri Syaikhona Kholil.
Dalam sambutannya, Ustadz Mahmud Syah yang mewakili para guru menyampaikan mohon maaf kepada para santri. Beliau juga mengatakan bahwa semua santri itu pintar, tidak ada yang bodoh.
“Tidak ada santri yang bodoh, yang ada hanya santri pintar. Jadi jangan sampai merasa bodoh, karena santri itu pintar” tutur Ustadz Mahmud.
Semantara itu, Kepala Madrasah Agus Labib Abu Bakar menyampaikan motivasi kepada para Santri agar serius dalam mencari ilmu.
“Harus kita tanamkan dalam hati serta pikiran kita, supaya lebih giat belajarnya”, himbau Gus Labib sapaan akrabnya.
Beliau juga mengatakan dalam mencari ilmu itu harus dengan susah payah serta merendahkan diri.
“Karena mencari ilmu sama halnya dengan air, kita harus rendah diri agar ilmu masuk ke dalam diri kita. Dan ilmu tidak akan masuk pada seseorang yang tidak merendahkan diri”, tegas Gus Labib.
Acara tersebut ditutup dengan pembacaan peraturan pesantren oleh Ustadz Mukhammad Kholil, seputar tata tertib Santri, Kewajiban Santri dan Larangan Santri. (Dayat/Yaqin).
Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan
Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.